Satu lagi ragam batik
nusantara yang nggak boleh dilewatkan begitu saja: BATIK LAMPUNG. Dengan
mengambil motif-motif khas di sekitar Lampung, Batik Lampung ini mampu
memberikan kesegaran baru dalam ragam batik nusantara.
Motif Gajah, Mahkota Siger,
hingga perahu tradisional Lampung banyak dijadikan pilihan. Motif-motif
tersebut tentu menawarkan kekhasan tersendiri, berbeda dengan motif-motif batik
yang berkembang di tanah Jawa.
Berdasarkan referensi dari
situs online, saya mendapatkan informasi bahwa Batik Lampung tidak bisa
dipisahkan dari kain-kain tradisional Lampung seperti Tapis, Palepai, Tampan
maupun Tatibin. Motif-motif Batik Lampung yang berkembang kini sebagian diambil
dari motif-motif pada kain tradisional Lampung yang telah berkembang
sebelumnya. Pemilihan batik sebagai media baru sengaja dipilih karena batik
tetap bisa merepresentasikan budaya Lampung yang sebelumnya tertuang dalam kain
Tapis atau kain tradisional lainnya. Melalui
batik pula motif-motif khas identitas Lampung kembali diangkat agar generasi
sekarang mengenal budaya-budaya yang telah berkembang di Lampung pada masa
silam.
Dan, saya sendiri bangga
telah ikut melestarikan budaya Lampung meskipun masih sebatas mengenal Batik
Lampung saja.
Title : Batik Khas Lampung
Description : Satu lagi ragam batik nusantara yang nggak boleh dilewatkan begitu saja: BATIK LAMPUNG. Dengan mengambil motif-motif khas di sekitar Lam...